Kegiatan ini dihadiri oleh 40 anggota DPRD Kabupaten Maluku Tengah, 25 anggota DPRD Kabupaten Buru, serta sejumlah unsur terkait.
Dalam sambutannya, Sabirin menekankan bahwa terpilihnya anggota DPRD merupakan amanah rakyat untuk menciptakan daerah yang lebih maju, sejahtera, dan bermartabat. Ia mengingatkan peran strategis DPRD yang meliputi fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan.
“Orientasi ini bertujuan membekali anggota DPRD dengan pemahaman tugas, wewenang, integritas, dan moralitas, sehingga mereka mampu melaksanakan tanggung jawab sebagai wakil rakyat secara optimal,” ujarnya.
Sabirin berharap para anggota DPRD dapat menghadirkan inovasi dan wawasan baru dalam implementasi kebijakan yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“Semoga melalui orientasi ini, lahir anggota DPRD yang berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita bangsa, termasuk menuju Indonesia Emas 2045,” tutupnya.
Reviewed by Cahaya Lensa
on
Rabu, November 06, 2024
Rating: 5

Tidak ada komentar