Toisuta : Pekan Ini, DPRD Bahas Relokasi Benteng Victoria
Ambon,Cahayalensa.com - Pekan ini Komisi I DPRD Kota Ambon akan membahas relokasi Pangkalan TNI AD dari benteng Victoria. Benteng peninggalan Belanda ini akan dijadikan sebai cagar budaya dan dikelola oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon.
“DPRD dan Pemkot sudah lakukan rapat kerja sama dengan pihak terkait. Besok (hari ini) mungkin DPRD lewat Komisi I dan Pemkot rapat bersama untuk pertegas soal pemindahan atau relokasi pangkalan TNI AD dari benteng Victoria,” ungkap Ketua DPRD Kota Ambon, Elly Toisuta, kepada wartawan di Balai Rakyat DPRD Ambon, Selasa (11/2/2020).
Ia menilai, proses relokasi dan pengelolaan benteng Victoria sebagai cagar budaya dibahas di DPRD, selanjutnya Pemerintah Kota dan DPRD Kota Ambon akan kembali membahas rencana relokasi bersama Pemerintah Pusat.
“Nantinya ada sharing disana (Pemerintah Pusat), hasilnya seperti apa nanti kita lihat.
Sementara dibicangkan antara Pemerintah Pusat, Pemda dan DPRD untuk proses relokasi. Ada beberapa tempat yang diwacanankan, nanti akan dilihat berapa besar anggaran. Apakah dari bantuan APBN atau APBD. Nanti besok baru dilihat saat dibahas di DPRD,” pungkasnya.
Toisuta berharap, anggaran relokasi Pangkalan TNI AD dari benteng Victoria akan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dari Pemerintah Pusat. Seperti yang terjadi saat proses penutupan lokalisasi Tanjung Batumerah.
“Kita harap, ada sharing anggaran juga nanti saat dibahas dengan Pemerintah Pusat. Seperti penutupan Tanjung itu kan ada sharing anggaran juga dari pusat. Besok mungkin ada pembicaraan seperti itu,” tutup Toisuta. (CL-03)
Tidak ada komentar